Dinas PP KB Dan P3A Kabupaten Takalar Menyelenggarakan Pelatihan PPRG

Redaksi
26 Sep 2019 19:55
2 menit membaca

Takalar, Matasulsel – Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak (DPPKBP3A) Kabupaten Takalar menyelenggarakan Pelatihan Penyusunan Perencanaan Responsif Gender (PPRG) Tingkat Kabupaten Takalar, Kamis (26/9).

Pelatihan ini akan berlangsung selama dua hari dari tanggal 26 s/d 27 September 2019 di Gedung PKK Kabupaten Takalar. Bupati Takalar H.Syamsari,S.Pt.,MM membuka pelatihan yang diikuti kurang lebih 50 orang peserta terdiri dari para Kepala UPT PPKBP3A se- Kabupaten Takalar.

“Ke depan perlu ada sebuah riset agar kita punya jawaban apakah ada ketimpangan dalam hal kesetaraan gender di Takalar sehingga narasi kita benar. Rendahnya pendidikan dan dugaan itu banyak di kalangan perempuan yang pendidikannya rendah.”jelas H.Syamsari dalam sambutannya

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tag Populer

Belum ada konten yang bisa ditampilkan.