Ditetapkan Sebagai Pasangan, IYL-Cakka: Semua Kontestan Adalah Mitra Berdemokrasi

Abil
12 Feb 2018 15:55
POLITIK 0 15
2 menit membaca

Makassar, Matasulsel – Pasca ditetapkan sebagai pasangan di Pilgub Sulsel, Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) kembali mengajak semua kontestan untuk menjadikan momentum ini untuk adu gagasan dan ide Bersama Membangun Sulsel.

Ajakan dan harapan duet yang dikenal komitmen, tegas dan merakyat ini, disampaikan sesaat setelah KPU menetapkan empat pasangan peserta Pilgub Sulsel Juni 2018.

“Semua pasangan adalah putra-putra terbaik Sulsel. Tentu harapan kita bersama, momentum Pilgub kita jadikan sebagai panggung dan jalan untuk adu gagasan, ide membangun Sulsel,” harap Ichsan, Senin (12/2/2018).

Ichsan yang belum lama ini dikukuhkan sebagai doktor bidang hukum pendidikan di Unhas, menuturkan, Pilgub Sulsel harus didorong sebagai suksesi kepemimpinan yang berkualitas. Jauh dari praktek kecurangan, black campaign, atau saling memprovokasi memecah belah rakyat.

Baginya, baik NH-Aziz, NA-ASS, maupun Agus-TBL adalah mitra berdemokrasi. Bukan ditempatkan sebagai lawan atau rivalnya.

“Ini tanggung jawab kita untuk menciptakan pilkada yang damai, berkualitas dan bermartabat. Semoga ini bisa kita jalankan bersama,” paparnya.

Mantan Bupati Gowa dua periode ini, juga menaruh harapan kepada elemen masyarakat di Sulsel agar tidak asal memilih kandidat. Melainkan, memanfaatkan masa kampanye untuk mencernah, sekaligus mendalami setiap tawaran dan komitmen program masing-masing kandidat.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tag Populer

Belum ada konten yang bisa ditampilkan.