FKM Unhas Gelar Basmalah di Maros

Abil
23 Des 2017 22:03
KAMPUS 0 21
1 menit membaca

Makassar, Matasulsel – Lembaga Dakwah Al – ‘Aafiyah Fakultas Kesehatan Masyarakat Unhas menggelar Bakti Sosial bersama Al Aafiyah (BASMALAH) pada hari Sabtu – Ahad, (23- 24/12/2017). Bertempat di Dusun Bontoramba, Desa Bonto Mate’ne, Kec. Mandai, Kab. Maros.

Kegiatan yang dihadiri oleh sekitar 100 an orang ini merupakan kerjasama antara mahasiswa FKM Unhas dengan mahasiswa Fakultas Kedokteran, Fakultas Kedokteran Gigi, dan Farmasi.

Beberapa kegiatan yang dilakukan berupa Penyuluhan Gizi Seimbang, Penyuluhan PHBS, Pengukuran status gizi siswa SD, Pelatihan membaca Al Qur’an, Lomba anak muslim, Taujihat/kajian keislaman, Pemeriksaan Kesehatan, Konsultasi gizi, Pemeriksaan gigi, Pelatihan penyelenggaraan jenasah, dan Pembagian sembako dan Al Qur’an.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tag Populer

Belum ada konten yang bisa ditampilkan.