Luwu Utara, Matasulsel – Jadikan sampah sebagai musuh bersama. Pesan Itulah yang diangkat oleh Wakil Bupati Luwu Utara, Muh. Thahar Rum saat didaulat sebagai inspektur upacara pada Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional 2019, yang diinisiasi oleh Polres Luwu Utara, Jumat (22/2).

Upacara digelar di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Meli, Desa Radda Kecamatan Baebunta Kabupaten Luwu Utara, bersama Kapolres Luwu Utara, unsur TNI, siswa, hingga petugas kebersihan.

“Sampah menjadi tanggungjawab bersama untuk dibersihkan. Sampah menjadi bagian kerusakan lingkungan terlebih plastik. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan hari ini menjadi pendorong semangat kita untuk menjadikan sampah sebagai musuh bersama. Dampaknya bukan hanya untuk diri sendiri, tapi lingkungan, daerah, dan Negara. Terakhir saya mengapresiasi kinerja petugas kebersihan,” papar Thahar di hadapan ratusan peserta upacara.

Kapolres Luwu Utara, AKBP Boy F.S Samola, sendiri mengatakan jika kegiatan yang digagas oleh kepolisian untuk memberikan pemahaman akan sampah bagi kelangsungan hidup.

“Kegiatan ini dilakukan tidak lain agar kita semua peduli dengan kebersihan dan sampah dengan berbagai cara. Salah satunya dengan mengurangi penggunaan barang yang sulit terurai seperti plastik,” terang Boy.

Tim Redaksi

Terkait

JENEPONTO, MATASULSEL –  Kantor Pertanahan Kabupaten Jeneponto menggelar kegiatan berupa penyerahan Sertipikat Pendaftaran Tanah Sistematis
JENEPONTO, MATASULSEL — Dalam upaya meningkatkan layanan literasi bagi warga binaan, Rutan Kelas IIB Jeneponto menerima kunjungan dari Kepala Dinas
JENEPONTO, MATASULSEL – Guna mewujudkan kamseltibcar lantas (keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas) di Wilayah Hukum Polres
JENEPONTO, MATASULSEL – Kebanggaan bagi masyarakat Kabupaten Jeneponto dengan keberhasilan A. Aisyah Zherani Putri Syam, putri dari dr. A. Sulfian
JENEPONTO, MATASULSEL – Setelah melalui proses pencarian, nelayan yang dilaporkan tenggelam di perairan Dusun Pandang-pandang, Kecamatan Arungkeke,
MAKASSAR, MATASULSEL – Sebanyak 75 ton beras disiapkan KKSS untuk warga Makassar dalam pasar murah yang digelar di Lapangan Karebosi, Minggu