Kapolda Sulsel Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Luar Biasa Kapolsek Cempa Polres Pinrang
MAKASSAR, MATA SULSEL – Kapolsek Cempa, Polres Pinrang, AKP Akbar menerima penghargaan kenaikan pangkat luar biasa (KPLB) dari Kapolri Jenderal Pol Idham Azis.
Penghargaan Kapolri tersebut didasari dengan Keputusan Kapolri Nomor: KEP/178/I/2020 tanggal 28 Januari 2020 tentang Kenaikan Pangkat Luar Biasa bagi anggota Kepolisian Negara Republik Indonesi.
Dan ditindak lanjuti dalam Surat Telegram Kapolri yang ditandatangani oleh Karo Bingkar As SDM Polri Brigjen Pol Dr. Dedi Prasetyo dengan Nomor: STR/38/I/KEP/2020 tentang Kenaikan Pangkat Luar Biasa AKP Akbar menjadi Kompol.
Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel) Irjen Pol Mas Guntur Laupe saat memimpin upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Luar Biasa tersebut menyampaikan Kenaikan Pangkat Luar Biasa kepada anggota Polri sebagai bentuk apresiasi Pimpinan Polri terhadap prestasi anggota dalam melaksanakan tugas di lapangan dianggap melebihi semangat rela berkorban yang melampaui tugasnya.