Program 50 Juta Per ORT-ORW Mampu Tingkatkan Pendapatan Warga dan Buruh

Redaksi
5 Jun 2018 22:59
POLITIK 0 31
2 menit membaca

Jakarta, Matasulsel – Program 50 juta pertahun yang diperuntukkan bagi ORT/ORW menjadi salah satu solusi paling tepat untuk meningkatkan kesejahteraan warga termasuk buruh di Kota Makassar.

Hal tersebut diungkapkan kandidat Wakil Wali Kota Makassar, Andi Rachmatika Dewi saat menjawab pertanyaan panelis dari perwakilan buru di Kota Makassar, Dani Febrianty Malik dalam sesi debat kedua Pilkada Makassar yang disiarkan langsung Kompas Tv di Jakarta, Selasa (5/6/218).

“Insya Allah nanti akan ada Rumah Sususun Bagi para buruh yang diharapkan menjadi alternatif untuk hidup layak di Kota Makassar,”ungkap Cicu sapaan Akrab Rachmatika Dewi.

Sementara itu, Calon Walikota Makassar Munafri Arifuddin menjelaskan jika program kesejahteraan yang dibalut dalam program 50 juta per ORT-ORW akan menjadi stimulus bagi masyarakat ditingkat bawah.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tag Populer

Belum ada konten yang bisa ditampilkan.