Tarwih Perdana, Indah Ajak Jamaah Bersedekah

Redaksi
17 Mei 2018 10:08
1 menit membaca

Luwu Utara, Matasulsel.com –  Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, melaksanakan salat tarwih pertamanya di Bulan Ramadan 1439 H, Rabu kemarin(16/5), di Masjid Nurul Muttaqien Kurri-kurri Kecamatan Masamba. Sejumlah Kepala SKPD, ASN, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan jamaah lainnya hadir memadati kapasitas masjid.

Dalam sambutannya, Indah mengajak untuk senantiasa memperbanyak bersedekah. Tidak hanya di bulan ramadan, tetapi juga di luar bulan ramadan. “Perbanyak sedekah dan kunjungi panti asuhan. Dengan sedekah, rezeki kita malah bertambah,” ujar Indah Putri Indriani saat didaulat memberikan sambutan sebelum pelaksanaan ibadah tarwih.

“Kepedulian kita terhadap sesama jangan hanya dilakukan pada bulan ramadan saja, tetapi pada bulan-bulan lainnya, ibadah harus tetap berjalan,” lanjut Indah

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tag Populer

Belum ada konten yang bisa ditampilkan.