Warga Mangarabombang Terima Bantuan Induk Sapi

Redaksi
5 Okt 2019 12:37
2 menit membaca

Takalar, Matasulsel – Puluhan warga desa yang mendapat bantuan induk sapi dari desa mereka, mengaku bersyukur dan sangat senang. Bagaimana tidak, usulan mereka saat dilakukan musdus sampai musyawarah tingkat desa bisa terealisasi, dan saat ini mereka telah menikmatinya dengan mendapat satu ekor induk sapi.

Firman Sekretaris Desa Laikang yang dikonfirmasi terkait proses lahirnya program pengadaan induk sapi di desa nya, menjelaskan bahwa hal tersebut berdasarkan usulan warga saat dilaksanakan Musdus hingga Musdes.

“Pengadaan sapi itu sudah sesuai dengan apa yang menjadi musyawarah mulai tingkat dusun sampai tingkat desa, itu sudah disepakati bersama dan tertuang dalam APBDes khusus yang ada didesa Laikang, jadi intinya ini menjadi usulan warga “jelas Firman. Sabtu, (5/10/2019).

Lanjut dijelaskan Firman yang juga Mantan Aktifis ini, “jika forum pengambilan keputusan adalah dengan Musyawarah Desa (Musdes) dengan dasar usulan dan saran dari masyarakat melalui musyawrah desa. Pengadaan sapi merupakan sesuatu yang cukup perlu melihat Desa Laikang adalah daerah yang sangat luas wilayahnya.”ucapnya

Perlu diketahui, pengadaan sapi di tingkat desa ini adalah pengadaan langsung oleh Desa, dimana pihak desa membeli ke pengusaha sapi yang memiliki stock dengan spesifikasi yang telah ditentukan, seperti sapi yang dibeli adalah berasal dari luar Takalar, sapi tersebut adalah indukan yang telah melahirkan, atau minimal berumur 2,6 tahun atau dalam keadaan bunting, bebas dari segala macam penyakit yang dibuktikan dengan surat keterangan kesehatan hewan (SKKH) yang dikeluarkan oleh pihak dinas terkait asal daerah sapi tersebut, serta beberapa spesifikasi lainnya.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tag Populer

Belum ada konten yang bisa ditampilkan.