JENEPONTO, matasulsel.com – Sebanyak 211 Warga Binaan di Rutan Jeneponto menerima remisi dalam rangka memperingati Hari Suci Nyepi dan Hari Raya Idul Fitri tahun 2025.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada 29 Maret 2025 di Ruang Pelayanan Tahanan Rutan Jeneponto, dihadiri oleh Kepala Rutan Jeneponto, pejabat struktural, staf, serta perwakilan warga binaan yang menerima remisi.

Pemberian remisi ini dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia, dengan pemimpin pusat kegiatan adalah Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, yang berlangsung di Lapas Kelas IIA Cibinong. Secara keseluruhan, 1.641 Warga Binaan di seluruh Indonesia mendapatkan remisi.