MAKASSAR – Usai melaksanakan Sholat Jumat berjamaah di Masjid Al-Azhar Jl. Monginsidi Baru, Camat Rappocini M. Aminuddin, S.Sos, M.AP didampingi Lurah Ballaparang Ryan N. P. Tarukallo, S.STP, M.AP dan Ketua LPM Sipakatau Arham Basri, S.Pd, M.Pd resmikan Cuci Motor Balpar di halaman Masjid Al-Azhar, jum’at(6/7/2023).
Cuci Motor Balpar yang diresmikan ini merupakan hasil dari Pelatihan Tenaga Kerja Mandiri yang diberikan oleh Dinas Ketenagakerjaan Kota Makassar beberapa waktu lalu kepada kelompok pemuda di Kelurahan Ballaparang.
Beberapa waktu sebelumnya, sebanyak 20 orang pemuda Ballaparang mengikuti kegiatan pelatihan tersebut di Aula Kelurahan Ballaparang berdasarkan usulan kelompok yang ditujukan kepada Dinas Ketenagakerjaan pada tahun 2022.
Alhasil, bantuan hibah dari Dinas Ketenagakerjaan berupa peralatan pencucian motor saat telah digunakan di halaman Masjid Al-Azhar
Camat Rappocini mengharapkan keberadaan cuci motor Balpar di bawah Binaan Kelurahan Ballaparang dan LPM Sipakatau ini mampu menjadi wadah bagi pemberdayaan pemuda di wilayah Kelurahan Ballaparang.