Ada Upaya “Curang”, Tim Appi-Cicu Kawal Suara di PPK Kecamatan
Makassar, Matasulsel – Diduga ada upaya kecurangan yang dilakukan pihak Kecamatan Wajo saat penghitungan suara, Tim Appi-Cicu kawal ketat kotak suara disetiap PPK Kecamatan.
Warga Kecamatan Wajo, Abdul Aziz menyayangkan adanya oknum ASN Kecamatan berani melakukan tindakan yang melanggar hukum dengan membuka kotak suara tanpa ada saksi dari pihak Paslon Appi-Cicu.
“Kami sangat kecewa perlakukan PLT. Camat Wajo melakukan tindakan-tindakan yang sangat tidak terpuji, memaksakan memenangkan calonnya yaitu Koko” ungkapnya.
Sementara itu, Korcam Makassar Maju, Salahuddin menegaskan akan terus mengawal kotak suara hingga ke KPU Makassar untuk menghindari kecurangan yang terjadi.
“Demi menghindari kecurangan yang dilakukan lawan Appi-Cicu, kami sampai sekarang tetap kawal suara di PPK Kecamatan,” tambahnya.
Diketahui real count Tim pemenangan pasangan tunggal Munafri Arifuddin-Andi Rachmatika Dewi (Appi-Cicu) mengklaim unggul 51,45 persen atas kotak kosong di Pilwali Makassar.