Adakan Class Sharing Public Speaking, UNM Undang Alumni Luar Negeri
Kegiatan terbebut melibatkan beberapa pemateri yang mahir dan memiliki banyak pengalaman dalam hal Public Speaking diantaranya Chairil Anwar Karommpot, S.Pd., MA., Ph.D, Dr. Nur Aeni, S.Pd., M.Pd, Dr. Selvi Panggua, S.Pd., M.Pd, Asyifayanti, S.Pd dan Moderator Asriati Azis, S.Pd., M.Pd. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat, 21 Agustus 2020 via Zoom Application.
Salah Satu Pemateri yang juga Alumni Program PKPI Northen Illinois University, USA dari Kemendikbud Dr. Nur Aeni, S.Pd., M.Pd mengatakan bahwa Public Speaking merupakan kegiatan yang menyenangkan.
Dengan sering melatih diri dan mempersiapkan dengan baik, public speaking menjadi hal yang tidak menyeramkan. Bahkan, seperti kemampuan lainnya, lama-lama kita jadi terbiasa dan menjadikan hal ini sebagai kegiatan yang mudah.
Dia juga mengatakan dengan menguasai public speaking kita dapat menghadapi tantangan global dimana setiap orang dituntut untuk dapat berbicara didepan orang banyak serta menguasai bahasa asing seperti bahasa Inggris, pungkasnya. (*)