Dia pun menjelaskan beberapa kegiatan rutin yang dilakukan AIGI, diantaranya melakukan bakti sosial setiap minggu di lokasi Kampus, Jln Batua Rata, Makassar. Selain itu, juga memberikan kesempatan kepada dosen pengasuh untuk melakukan penelitian dan pengembangan akademik.

“Penelitian, AIGI memberikan kepsempatan kepada dosen untuk melakukan penilitian, baik secara sendiri-sendiri maupun kelompok,” tuturnya.

Diapun menjelaskan, ke depan AIGI-YPAGI akan melauching website, sehingga masyarakat bisa mengakses informasi AIGI secara luas, bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja.

Sementara itu, Ketua Yayasan YPAGI, Drs H Burhanuddin Nonci, M.Si mengucapkan selamat kepada wisudawan yang telah meraih prestasi dan menyelesaikan study di AIGI-YPAGI. Dia berharap semua wisudawan tidak melupakan almamater kampus.

“Jangan berhenti belajar, karena belajar adalah jalan untuk mencari kemuliaan dalam kehidupan kita. Saya doakan, agar ilmu dan pendidikan yang selama ini yang anak-anakku miliki bisa bermanfaat dalam lingkungan luas,” harap Bur, sapaan akrabnya.(*)