Sengkang, Matasulsel – Dr Amran Mahmud boleh saja terpilih sebagai Bupati Wajo untuk periode 2019-2024. Tapi tanggung jawab dan perhatiannya sebagai akademisi tak lantas diabaikan begitu saja.

Di tengah sederet kesibukannya, suami dari Hj Sitti Maryam ini, tetap meluangkan waktunya untuk ikut mengembangkan pendidikan di kabupaten yang dikenal sebagai ‘kota santri’ di Sulsel ini.

Itu sebabnya, Amran Mahmud yang selama ini memang tercatat sebagai dosen di sejumlah perguruan tinggi di Wajo dan Makassar, menerima amanah sebagai Asisten Direktur II Pascasarjana Institut Agama Islam (IAI) As’adiyah, Sengkang.

Amran Mahmud secara khusus resmi mengemban amanah tersebut setelah dilantik secara resmi oleh Rektor IAI As’adiyah, Gurutta Dr Yunus Pasanreseng di kampus As’adiyah, Sabtu (25/8/2018).

Pasangan Amran SE di Pilkada Wajo 2018 ini, diambil sumpahnya bersama Dr H Arsyad Ambo Tuwo yang diamanahkan sebagai Ketua Prodi IAI As’adiyah. Dalam pelantikan itu, ikut disaksikan sejumlah dosen di perguruan tinggi swasta.