Anggota DPR RI Hamka B Kady Temui Bupati Iksan Iskandar, Bicarakan Apa Ya ?
24/09/2021 15:12
JENEPONTO, MATA SULSEL – Pasca Sholat Jumat di Kompleks Rujab Bupati 24 September 2021, Bupati Jeneponto Iksan Iskandar menerima kunjungan kader partai Golkar yang juga anggota DPR RI Hamka B Kady di Rumah Jabatan Bupati.
Bupati Iksan Iskandar yang juga Ketua DPD II Partai Golkar Jeneponto tersebut mengatakan bahwa pertemuan tersebut adalah pertemuan antara dua sahabat dan sesama kader partai beringin ujarnya.
Kemudian Hamka B Kady memiliki ikatan emosional dengan masyarakat Jeneponto karena Ia duduk di DPR RI salah satu sumbangsih suara adalah dari di Jeneponto.