Makassar, Matasulsel – Anggota DPRD Kota Makassar asal fraksi PDIP, William Laoring punya cara tersendiri dalam memenangkan jagoannya di Pilkada Makassar tahun ini.

Meski harus turun ke masyarakat melakukan penggalangan suara, bagi Wilian hal itu bukanlah kendala.

Apalagi menemui masyarakat menjadi salah satu tugas dan tanggung jawabnya sebagai wakil rakyat di parlemen.

Untuk itu, dalam merealisasikan target partainya memenangkan pasangan Munafri Arifuddin-Andi Rachmatika Dewi di Pilwali tahun ini, hal yang dilakukan adalah memassifkan pergerakan politiknya dengan cara bersosialisasi di masyarakat.

Tidak hanya menggarap suara dari masyarakat asli Kota Makassar, tetapi kata anggota Komisi D Bidang Kesejahteraan di DPRD Makassar ini adalah menggalang potensi suara dari komunitas Tionghoa.