“Stunting kan perlu diukur sehingga diketahui pasti apakah anak tersebut mengalami kondisi itu. Sehingga menjadi ibu, bukan hanya soal makanan yang harus diketahui tetapi juga kondisi tumbuh kembang seorang anak,” katanya.

Lebih lanjut, Aliyah menjelaskan beberapa potensi penyebab anak dikategorikan stunting. Seperti, kondisi ibu saat hamil tidak mendapatkan gizi sesuai hingga kelahiran anak yang tidak normal dapat mempengaruhi timbulnya stunting baru.

Selain itu, kondisi ekonomi masyarakat juga bisa menjadi penyebab angka stunting bertambah.

Turut hadir dalam kegiatan, Dr. Edi Setiawan S.Si, MSc, MSE Direktur Bina Ketahanan Remaja BKKBN RI, ibu Irma Wahyuni Bahtiar S.Sos selaku Perwakilan BKKBN Prov Sulsel, ibu Masrita S.Si.,Apt selaku perwakilan P2KB Kota Makassar serta seluruh Kepala Sekolah TK se-Kecamatan Manggala.**