Asmo Bakal Gelar Honda Sport Motoshow 2023 di Palopo
MAKASSAR – Honda Sport Motoshow 2023 sukses digelar di Mall Panakukang Makassar untuk memperkenalkan jajaran motor sport Honda.
Event yang diadakan oleh Astra Motor Sulsel selaku main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon selama tiga hari berturut-turut terhitung sejak tanggal 20 Januari-23 Januari ini mendapat respon yang baik dari konsumen.
Kali ini, Honda Sport Motoshow 2023 akan kembali digelar di Palopo tepatnya di Finare Cafe Palopo (Jl. Andi Djemma No.103, Tompotika, Kec. Wara, Kota Palopo, Sulawesi Selatan 91911).
Honda Sport Motoshow 2023 ini berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 27-29 Januari 2023 yang akan memberikan berbagai penawaran yang menarik.
Event ini diharapkan dapat menciptakan pengalaman yang membuat konsumen merasa terhubung semakin dekat dengan Honda melalui penawaran diskon DP Rp5.5 juta dan Custom Urban Seat.
Honda Sport Motoshow 2023 yang digelar di Palopo ini nantinya akan menampilkan beberapa motor sport Honda diantaranya yaitu CBR250RR dengan desain yang “Aggressive Speedy Shape Design”.
CRF250Rally terinspirasi dari CRF450 Rally ternama yang dijuluki sebagai salah satu motor terbaik di Kompetisi Reli Dakar.
CBR150R yang memiliki desain “Speedy Shape”, CB150X dengan desain “Adventure Touring”, CB150R dengan karakter kuat, tampilan makin macho & berkesan Big Bike yang berdesain “Massive & Aggressive”.
Marketing Manager, Gangga Nanda Adi mengajak konsumen untuk menghadiri Honda Sport Motoshow 2023 agar konsumen tidak ketinggalan untuk menikmati berbagai promo yang diberikan melalui event Honda Sport Motoshow 2023.
“Mari datang dan ramaikan Honda Sport Motoshow 2023. Pastikan kamu menjadi salah satu dari konsumen yang membawa pulang motor sport Honda menggunakan promo terbatas ini. Excite your Ride! Ini baru laki with Honda Sports Bike,” ujarnya.**