JENEPONTO, MATASULSEL.COM – Untuk membangkitkan jati diri Prajurit, Kodim 1425/Jeneponto gelar upacara bendera rutin hari Senin, di rangkaikan dengan acara korp raport kenaikan pangkat Personel Kodim 1425/Jeneponto, periode 1 April 2023.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 1425/Jeneponto Letkol Inf Agus Tanra, S.Ag., yang berlangsung di Lapangan Upacara Makodim 1425/Jeneponto, JL. Lanto Dg Pasewang Kelurahan Balang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto. Senin, (3/4/2023).

Dandim 1425/Jeneponto, Letkol Inf Agus Tanra, dalam sambutannya mengatakan upacara bendera yang rutin kita laksanakan setiap hari Senin ini adalah untuk menumbuhkan sikap Kedisiplinan Prajurit TNI dan PNS, dalam rangka meningkatkan motivasi dan semangat dalam melaksanakan tugas yang lebih baik, tegasnya.