Beda dengan Kandidat Lain, Tokoh Adat Toraja: Cakka Jelas Darah Torajanya
Rantepao, Matasulsel – Penerimaan Kandidat Wakil Gubernur Sulsel, Andi Mudzakkar (Cakka) oleh masyarakat Toraja, memang punya pembeda dibanding kandidat lainnya, terutama jika dibandingkan dengan tiga calon wakil lainnya.
Saat bersilaturahmi dengan sejumlah tokoh di Tongkonan Ne Gandeng, Kecamatan Balusu, Toraja Utara, Senin (19/3/2018), pengakuan terhadap Cakka disampaikan tokoh adat.
Tokoh Adat Toraja Utara, Simon Simole menuturkan, mengatakan, kehadiran Cakka di Torut bukan lagi sebagai orang Luwu tapi orang Toraja yang jelas silsilah darah Torajanya.
“Semoga Pak Cakka jika terpilih tidak melupakan orang Toraja sebagai bagian dari darah yang mengalir di tubuh pak Cakka. Terima kasih sudah hadir bersama keluarga di Toraja Utara ini, ” ujar Simon.