Bukittinggi, Matasulsel – Sempat ditutup guna mencegah penularan virus corona (Covid-19), masjid-masjid di Kota Bukittinggi dibuka kembali. Bahkan ibadah berjamaah sudah boleh digelar dengan catatan menerapkan protokol kesehatan.

Berita baiknya lagi, Pemerintah Kota Bukittinggi sudah mengizinkan digelarnya Sholat Jumat mulai besok, 29 Mei 2020.

Hal itu terungkap dalam Pertemuan Pengurus Masjid se-Kota Bukittinggi dengan pemerintah setempat di Hall Balaikota Bukittinggi pada Kamis (28/5/2020).

Wali Kota Bukittinggi Ramlan Nurmatias mengatakan dibukanya kembali masjid sebagai salah satu kebijakan melonggarkan aktivitas masyarakat setelah pelaksanaan PSBB di Bukittinggi. Ini juga sebagai tanda menyongsong pola hidup baru (New Normal).

“Untuk mendukung aktivitas kembali di masjid, pemkot mulai Kamis siang melakukan penyemprotan disinfektan di semua masjid,” katanya.

Ramlan menegaskan bagi warga yang akan beraktivitas di masjid agar tetap memakai masker, baik saat di luar maupun di dalam masjid. Selain jamaah juga diwajibkan membawa sajadah sendiri, berwudhu dari rumah, dan menjaga jarak di dalam masjid.

“Sementara bagi petugas masjid, sirkulasi udara harus lancar, mimbar digeser ke belakang, dan mempersingkat khotbah. Bagi ustadz sendiri diharapkan juga memakai masker saat memberikan ceramah,” pungkasnya.

Tim Redaksi

Terkait

JENEPONTO, MATASULSEL – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-61 yang jatuh pada 12 November 2025, Dinas Kesehatan Kabupaten
JENEPONTO, MATASULSEL – Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Jeneponto kembali menunjukkan komitmennya dalam menindak tegas aktivitas
JENEPONTO, MATASULSEL — Suasana religius dan penuh semangat mewarnai Masjid Agung Jeneponto pada Kamis (6/11/2025) dalam rangka kegiatan Safari
JENEPONTO, MATASULSEL – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Jeneponto meluncurkan langkah proaktif dalam
JENEPONTO, MATASULSEL – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Jeneponto bekerja sama dengan lembaga Pattiro Jeka
JENEPONTO, MATASULSEL — Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Jeneponto menggelar kegiatan Sosialisasi Transformasi Perpustakaan Berbasis