JENEPONTO, MATASULSEL — Dalam suasana penuh semangat dan kehangatan, acara offroad yang bertema Explore Butta Turatea resmi dibuka di lapangan Parang Passamaturukang, Alun Kota Jeneponto, Jumat (18/4/2025).

Acara ini dihadiri oleh lebih dari 250 peserta dari berbagai daerah di Sulawesi yang siap menjelajahi keindahan alam Jeneponto.

Doa yang dipimpin oleh seorang perwakilan dari panitia, dimulai dengan ungkapan syukur kepada Allah SWT atas keindahan alam yang terhampar di Butta Turatea. Dalam doanya, ia mengajak semua hadirin, tanpa memandang latar belakang keyakinan, untuk bersama-sama mendoakan kemajuan daerah ini sebagai pusat kunjungan masyarakat.

Dalam doa tersebut, peserta diajak untuk merenungkan keindahan ciptaan Tuhan yang terlihat di sekitar mereka, lembah hijau, deburan ombak, serta air terjun yang menyegarkan jiwa, hamparan padi yang menguning, kesejukan Bontololojong, Pantai Tamarunang, aroma nikmat kopi rumbia Semua itu menjadi simbol kekayaan alam yang perlu dilestarikan.