“Saya juga sebagai anggota DPRD Makassar sangat mengapresiasi gerakan sosial teman – teman dari PRO DP. Terkait kehadiran saya di kegiatan penyerahan bantuan ini sekaligus ingin melihat langsung kondisi warga Bangkala yang menjadi korban genangan air atau banjir, ” Kata Indira dalam sambutannya.

Kemuduan Indira dalam sambutannya, mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk menyikapi fenomena banjir atau genanangan air dengan tidak saling tuding menuding atau saling menyalahkan antara satu dengan yang lain. Respon Pemerintah Kota Makassar juga harus kita apresiasi, sehingga kita bisa mengambil hikmah di balik peristiwa ini, kalau kepedulian dan kebersamaan itu selalu hadir ketika ada diantara kita yang terkena musibah.

Baca juga :  Warga Mattoanging : Kinerja DP Sudah Terbukti dan Harus Dipertahankan

“Peduli yang harus hadir jangan salah menyalahkan dan saling tuding menuding, setiap peristiwa ada hikmah positif yang berjalan beriringan dengan ujian itu, seperti saat ini kita dikumpulkan dalam sebuah wadah kepedulian dan turut merasakan duka kemudian saling berbagi rezeki dan itulah hikmah yang dititipkan oleh sang pencipta bagi kita semua yakni semakin mengeratkan tali silaturahim kita semua, ” Kata Indira.

Hadir dalam penyerahan bantuan tersebut, Lurah Bangkala, Saharuddin, Seklur Bangkala Muh Jufri, Ketua LPM Bangkala dan Para Ketua RT/ RW Bangkala. Penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan di Jalan Muhajirin ORW 06 Kelurahan Bangkala Kecamatan Manggala. (*)