Bikers asal Sulsel Touring ke Sejumlah Negara Asia Tenggara Pake Yamaha Xmax 250
KUALA LUMPUR – Bikers asal Sulawesi Selatan (Sulsel), Taqwa Gaffar melakukan touring ke sejumlah negara Asia Tenggara. Perjalanan jauh itu ditempuh dengan menggunakan motor andalannya, Yamaha Xmax 250.
Sekertaris Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulsel ini memulai perjalanan dari Indonesia ke Malaysia kemudian Thailand dan hendak menuju ke ibukota Laos, Vientiane sebagai titik terakhirnya. Kata dia, perjalanan ini memakan waktu selama 10 hari.
“10 hari itu karna saya pergi dulu ke Pattaya, Thailand. Tapi kalau jalan terus dari Malaysia sekitar 1 minggu,” kata Taqwa–sapaan akrabnya, Senin (23/01/2023).
Ia juga menjadi bikers Yamaha Xmax 250 pertama yang menjajal berbagai negara Asia Tenggara hingga ke Laos. Sepanjang perjalanan, menurutnya, performa Xmax tetap terjaga di medan apapun.
“Sebelumnya belum pernah ada Xmax Indonesia melalui perjalanan sampai ke Laos,” tambahnya.
Berkat Yamaha Xmax 250 pula, Taqwa berhasil melewati Mae Hong Son Loop yang dikenal dengan ribuan tikungan.
Ia mencatatkan 1.864 tikungan dengan jarak 609 KM yang ditandai dengan penerimaan serifikat dari Mae Hong Son Chamber of Commerce Thailand.