Bisnis Pocong! Ari Raup Rp. 12 Juta Sebulan
01/07/2017 06:00
Penghasilannya “ngamen” di Kalijodo-pun terbilang lumayan. “Kalau lagi ramai bisa sejuta. Kalau lagi sepi Rp200 ribu,” tutur Ari.
Artinya, jika dirata-rata, dalam sebulan Ari ngamen 12 kali, seminggu 3 kali dan diasumsikan dalam kondisi ramai, maka penghasilanya bisa mencapai Rp 12 Juta. “Ya makanya selalau berdoa ramai terus dan lancar,” imbuhnya.
Lantas, mengapa Ari memilih kostum pocong? “Pocong kan sangat ditakuti. Buat lucu-lucuan. Ada yang takut sampai nangis ada yang kaget terus ketawa,” ujar Ari.
Pocong menjadi perhatian pengunjung yang datang ke RPTRA-RTH Kalijodo. Warga yang datang ke RPTRA-RTH Kalijodo tampak antusias berfoto bareng pocong.(*/JPG/kbc)