Bulukumba, Matasulsel – Wakil Bupati Bulukumba, Tomy Satria Yulianto dalam pembukaan acara Pameran Bursa Inovasi Desa yang dihadiri 42 Desa ,berharap Pemerintah Desa bisa berinovasi. Di gedung PKK kota Bulukumba, Selasa (6/7/2019).

“Saya harap pemerintah desa mulai berinovasi, jangan tahunya bangun infrastruktur yang memerlukan hitung hitungan meter untuk meraup keuntungan, tapi bagaimana cara kepala desa berfikir cerdas untuk peningkatan PAD demi kesejahteraan rakyat,” tuturnya.

Kegiatan pameran Bursa Inovasi Desa ini, dihadiri oleh Kepala Dinas PMD Bulukumba A.Roslinda, A.Alwi dari Dinas Tata Ruang Bulukumba, Tim Inovasi Provinsi Sul-Sel, Camat, Kepala desa dan Ketua BPD, serta Kapolsek.