Buka Jambore di Bone, IAS Cerita Eksistensi RAPI di Tengah Gempuran Teknologi
Matasulsel, BONE – Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) bakal terus eksis, meski digempur teknologi kekinian, termasuk artificial intelligence alias kecerdasan buatan. Penggunaan alat radio masih tidak tergantikan, khususnya tatkala bencana alam melanda.
Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum RAPI 24 Daerah Sulsel, Ilham Arief Sirajuddin (IAS), saat menghadiri Jambore RAPI Daerah 24 Provinsi Sulsel di Kawasan Wisata Tanjung Palette, Kabupaten Bone, Sabtu (7/9/2024). Adapun jambore ini berlangsung selama tiga hari, Jumat-Minggu (6-8/9/2024).
“Insya Allah, RAPI bakal terus eksis di tengah gempuran teknologi. Ya, karena peran dan kontribusinya memang masih sangat dibutuhkan untuk masyarakat,” kata IAS, yang bertindak selaku inspektur upacara.
Mantan Wali Kota Makassar dua periode itu menjelaskan, paling tidak ada dua alasan mengapa RAPI terus eksis. Pertama, signcall anggota RAPI sangat unik, yang menjadi garansi validitas informasi. Signcall IAS sendiri adalah JZ 24 I45.
“Identitas unik ini sekaligus menjadi garansi bahwa ada validitas informasi yang beredar di internal RAPI, lalu terhubung ke masyarakat. Identitas unik ini juga menggaransi informasi bisa dipercaya dan dipertanggungjawabkan,” jelasnya.
Alasan kedua, IAS menyebut RAPI konsisten hadir bersama masyarakat tatkala momen-momen kritis. Semisal tatkala bencana alam terjadi, dimana jaringan telekomunikasi terputus, RAPI senantiasa hadir sebagai salah satu garda terdepan.
“RAPI tidak akan bisa mati karena setiap ada dinamika sosial atau bencana di tengah masyarakat, RAPI memang selalu hadir,” tegasnya.
Jambore RAPI di Bone berlangsung semarak. Terdata sedikitnya 12 RAPI Wilayah se-Sulsel yang ambil bagian menyemarakkan even dua tahunan ini. Event ini diisi aneka kegiatan dan lomba ketangkasan.
IAS sendiri telah hadir di lokasi acara sejak Jumat malam. Ia sempat melakukan inspeksi, lalu bersilaturahmi dengan para pengurus wilayah yang sudah lebih dulu hadir.
“Alhamdulillah, terasa bahwa Jambore kali ini mampu menghadirkan semangat yang tidak berkurang dari Jambore sebelumnya,” ujar dia.
Saking asyiknya pertemuan itu, obrolan santai itu berlangsung hingga larut malam. IAS juga mengapresiasi kesungguhan RAPI Wil Bone yang dikomandoi H Herman Sampara yang bertindak selaku tuan rumah.
Jambore RAPI di Bone menjadi yang ketiga sejak IAS dikukuhkan pada Januari 2022 lalu. Yang pertama dilaksanakan di Pangkep, lalu di Luwu Timur, dan terakhir di Bone tahun ini. Saat Jambore di Lutim, diputuskan bahwa agenda ini akan menjadi dua tahunan.