Selain Andi Sultan, jajaran pengurus dan kader Demokrat yang di Pilkada Bone berafiliasi di petahana, juga berikrar untuk tidak mempermalukan IYL-Cakka. Mereka solid dan siap merebut dukungan rakyat Bone.

Begitu juga dengan mantan Bupati Bone Andi Idris Galigo yang menyebut jika Ichsan Yasin Limpo bisa merebut dukungan suara signifikan di kabupaten yang pemilihnya terbanyak kedua di Sulsel.

“Insya Allah, Pak Ichsan aman di Bone,” tegas Idris Galigo yang juga kolega Ichsan saat masih aktif di Partai Golkar.

Berdasarkan pantauan, dukungan lintas tokoh tersebut juga sejalan dengan fakta di lapangan saat Ichsan Yasin Limpo menggelar kampanye tertutup. Di semua titik yang dihadiri, warga selalu tumpah ruah menyambut pelopor pendidikan gratis di Indonesia ini.

Di konsolidasi Demokrat misalnya, ribuan massa datang mendengarkan orasi Ichsan YL. Begitu pun di kampanye terbatas di rumah kita, juga disesaki pendukung dan simpatisan.

Di sejumlah desa yang didatangi, para tokoh masyarakat, pemuka agama, tokoh pemuda, ikut berbaur. Mereka siap memenangkan IYL-Cakka. Seperti di Ulaweng. (*)