Luwu Utara, Matasulsel – Tak ada lelah yang sia-sia. Ungkapan ini sangat pas menggambarkan kinerja Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Utara di bawah kepemimpinan Bupati Indah Putri Indriani dan Wakil Bupati Muhammad Thahar Rum. Pasalnya, untuk kali ke-6 Pemda Luwu Utara kembali meraih penghargaan bergengsi berupa opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2017, Senin (28/5), di Aula Kantor BPK Sulawesi Selatan, Makassar.

Penyerahan penghargaan dilakukan oleh Ketua BPK Perwakilan Sulawesi Selatan Widiyatmantoro kepada Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, yang didampingi Ketua DPRD Luwu Utara, Machfud Yunus. WTP yang diterima Pemda Lutra adalah yang ke-6. Sebelumnya, Luwu Utara meraihnya pada 2010, 2013, 2014, 2015, dan 2016. Hebatnya lagi, sejak 2013, Luwu Utara tak pernah absen menerima penghargaan ini, yang berarti Luwu Utara mampu meraih WTP sebanyak lima kali secara beruntun. Overall, Luwu Utara mampu menciptakan double hattrick alias enam kali WTP.