Bupati Iksan Iskandar Resmi Tutup Bimtek BPKAD Lingkup Pemkab Jeneponto
“Semoga dengan dilaksanakannya bimtek ini dapat menjadi wadah yang baik dalam meningkatkan kualitas perencanaan penganggaran yang sesuai dengan peraturan perundangan,” ungkapnya.
Ditambahkannya bahwa dengan perencanaan penganggaran yang baik maka akan menghasilkan kualitas pelaksanaan program dan kegiatan pemerintah yang sesuai target dan kinerja yang ingin dicapai. Untuk itu lakukan perencanaan anggaran yang akuntabel dan proporsional.
“Terus lakukan pembinaan dan koordinasi yang berkesinambungan agar kinerja perencanaan dan penganggaran ini semakin berkualitas dan sesuai dengan pedoman yang berlaku,” harapnya.
Iksan Iskandar yang masa pengabdiannya tuntas di akhir Desember ini juga menjadikan wadah ini untuk pamit dan menyampaikan terimakasih atas segala sinergi, kolaborasi dan kerjasama yang baik selama ini.
“Terimakasih untuk semuanya. Pelihara kebersamaan, kekompakan dan semangat dalam bekerja untuk memberikan yang terbaik bagi daerah, bangsa dan negara tercinta,” pesan Bupati dua periode ini. (*)