“Pemkab Luwu Utara berterimakasih kepada Kemenhub terkhusus Dirjen Perhubungan Laut atas diserahterimanya kapal rakyat. Dengan adanya kapal rakyat ini dapat membantu mobilitas masyarakat kita khususnya di daerah-daerah pesisir,” kata Indah.

Selain itu, Indah menuturkan kapal rakyat tentu juga diharapkan dapat memudahkan lalulintas laut.

“Bukan hanya manusia tapi juga barang untuk daerah-daerah tertentu apalagi kita akan segera mengaktifkan/mengoperasionalkan pelabuhan Munte di Kecamatan Tanalili. Mudah-mudahan program ini dapat terus berlanjut di masa-masa akan datang,” harap Bupati Indah yang didampingi Kadis Perhubungan Hakim Bukara saat menerima hibah kapal rakyat untuk masyarakat Luwu Utara.

 

Penulis : Arif Tanjung

EditorĀ  : Pijar Barutji