Hal menarik lainnya ialah omnibus law, penyederhanaan regulasi atau pemangkasan peraturan (deregulasi). Ia mengungkapkan, ada 82 UU yang akan diajukan ke DPR untuk disederhakan. “Minggu ini kita akan ajukan ke DPR UU Penciptaan Lapangan Kerja, dan UU Pemberdayaan UMKM. Kita konsentrasi ke sana dulu,” ucap Jokowi.

Pada kesempatan itu, Jokowi sempat menyinggung beberapa hal yang menjadi perbincangan publik, baik dunia nyata maupun dunia maya, yaitu terkait penyederhanaan birokrasi yang ramping dan fleksibel. Hal lain yang juga menjadi penekanannya, terkait pengurangan pajak perusahaan alias super deduction tax. (*)