Bupati Selayar Minta ASN Jangan Terlibat Politik Praktis
“Kami harapkan masyarakat memahami hal-hal yang dibolehkan atau tidak. Saya juga mengharapkan dalam mensosialisasikan undang-undang tentang pilkada dapat menyamakan persepsi seluruh pemangku kepentingan agar pelaksanaan pesta demokrasi di daerah ini berjalan demokratis, baik, lancar, aman dan nyaman,” katanya.
Melalui kegiatan tersebut, Asriady menaruh harapan agar terjalin sinergitas yang kuat dan berkesinambungan dalam menciptakan pilkada yang demokratis. Menurutnya melalui kerja sama lintas sektor bisa ikut berperan dalam mewujudkan pemilu demokratis sekaligus bisa bersama-sama menumbuhkan kesadaran berpolitik para pemilih.
“Kedewasaan berpolitik penting agar bangsa ini tidak terpecah belah sehingga persatuan dan kesatuan tetap terjaga. Olehnya itu saya minta para Camat agar dapat mengawasi para kepala desa untuk tidak terlibat dalam politik praktis,” tuturnya.
Senada dengan Sekda Selayar Marjani Sultan, diminta kepada ASN bersifat netral sebagaimana regulasi yang ada dalam menghadapi Pilkada 2020. (Rizal)