Ia mengharapkan, bantuan dapat meringankan beban masyarakat yang berduka pasca diguncang gempa berkekuatan 6,2 magnitudo. “Harapannya kita, bantuan ini bisa meringankan beban korban gempa,” harap Syamsari.

Sementara, Kepala Bidang Rehabilitasi dan Perlindungan Jaminan Sosial Dinas Sosial PMD Sukmawati  yang memimpin langsung para tim relawan menjelaskan bahwa saat ini pihaknya membawa bantuan sembako dan sejumlah keperluan yang dibutuhkan di tenda pengungsian.

“Selain mendirikan posko bencana dapur umum, kami juga membawa bantuan berupa pakaian, selimut, keperluan bayi untuk dibagikan kepada saudara-saudara kita di pengungsian,” kata Sukmawati.