“Polisi harus segera menangkap dan tahan siapapun otak di balik perbuatan ini. Hal ini bisa menjadi pemicu lahirnya konflik dalam Pilkada Wajo,” tegas Aziz.

Dipaparkan, sejauh ini relawan dan tim pendukung bersikap sabar atas berbagai gangguan yang dialami PAMMASE. Namun, pihaknya juga menuntut keadilan dari aparat penegak hukum.

“Kita mau kontestasi secara damai dan aman. Tapi kalau kami dizalimi dan hukum dilanggar, penegak hukum seakan-akan dianggap tidak ada oleh orang berbuat pelanggaran, maka pasti amarah dari tim dan basis pendukung PAMMASE melawan,” pungkasnya.