“Kalau ada kartu ini, bisa dipastikan tidak ada lagi yang putus sekolah sampai 12 tahun karena permasalahan biaya pendidikan,” kata eks Bupati Gowa dua periode ini.

Kartu Rakyat Sejahtera akan mengakomodir seluruh biaya biaya dan pungutan pendidikan hingga tingkat SMA dan sederajat. Termasuk uang komite dan jenis biaya tambahan lainnya.

“Kalau nanti ada Komite atau kepala sekolah yang meminta sumbangan atau pungutan, kasi lihat saja Kartu Rakyat Sejahtera. Kenapa? Karena semua akan ditanggung nantinya oleh Pemerintah,” urainya disambut riuh tepuk tangan dan teriakan peserta kampanye.

Untuk diketahui, selain biaya pendidikan, beberapa program unggulan IYL-Cakka juga dimasukkan di Kartu Rakyat Sejahtera. Seperti untuk bantuan pertanian dan perikanan.

Selain itu, IYL-Cakka juga punya terobosan lain untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Salah satunya melalui rumah produktif berbasis desa di semua kecamatan. (*)