Diacara Tablig Akbar, Appi Didoakan Bisa Pimpin Kota Makassar
Ia bahkan mendoakan Appi agar keikutsertaannya maju di Pilkada Makassar tahun ini berjalan dengan lancar dan segala apa yang diinginnya diraih dengan cara bermartabat.
“Selamat datang Munafri Arifuddin. Insya Allah doa diijabah dalam tahun ini untuk memimpin Kota Makassar yang amanah,”kata Hamzah Husain dalam sambutannya.
Sementara itu, Appi yang didaulat memberikan sambutan mengaku sangat mengapresiasi adanya umroh gratis yang di programkan khusus bagi pengurus dan imam masjid ini.
“Bukan cuman memberikan pelayanan kepada masyarakat tetapi PT.ATM juga memberikan kesempatan bagi pengurus dan imam masjid agar bisa membantu menunaikan ibadah umroh,”ujarnya.
Sebelum menutup sambutan, Appi yang juga ketua pengurus masjid 45 Makassar ini berharap masyarakat bisa memanfaatkan program ini guna meningkatkan ibadah dan ketaqwaan terhadap Allah SWT.
“Semoga masyarakat dalam melakukan perjalanan spritual ini di ridai dan mendapat berkah,”tutupnya diaminkan ratusan peserta.
Sekedar diketahui, kegiatan ini turut di hadiri sejumlah pendakwah agama di antaranya K.H. Zainuddin Musaddad serta ustad Asiz Qahar Muzakkar yang juga bakal calon wakil gubernur Sulsel serta pimpinan PT. ATM. (*)