Dinilai Ceroboh, Tim Pasangan Ikrar Laporkan KPU Sidrap di DKPPD
Makassar, Matasulsel – Keputusan KPU Sidrap, yang menerima berkas pasangan calon H Dollah Mando-Mahmud Yusuf tanpa disertai surat keterangan tidak pailit dari Pengadilan Negeri Tata Niaga Surabaya, terus menuai sorotan dari tim sejumlah kandidat.
Tim pemenanga pasangan Andi Ikhsan Hamid-Reski Djabir (Ikrar) telah melaporkan KPU Sidrap di Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu Daerah (DKPPD) di Kantor Bawaslu Sulawesi Selatan, di Jalan Pettarani Makassar, Rabu (17/01/2017).
“Saya datang di Kantor Bawaslu Sulsel ini untuk melapor di DKPPD, terkait kecerebohan dan ketidak profesionalan KPU Sidrap dalam penerimaan administrasi saat menerima berkas pasangan calon Dollah Mando-Mahmud Yusuf,” kata Rusli Kaseng, salah seorang Tim Ikrar.
Menurut Rusli Kaseng mestinya Komisioner KPU Sidrap harusnya menerima surat keterangan resmi dari instansi terkait, bukan dalam bentuk resi.