Barru, Matasulsel – Calon Gubernur Sulsel nomor urut satu, Nurdin Halid mengawali safari politiknya di Pinrang dengan blusukan ke Pasar Leppangang, Mattiro Ade, Kecamatan Patampanua, Rabu (4/4) pagi. Ia tampak ramah menyapa warga seketika memasuki area pasar.

Para pedagang dan pengunjung pun menyambut antusias kedatangan pasangan Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar dalam Pilgub Sulsel ini. Kepada NH, pedagang dan pengunjung mengobrol singkat terkait keluhan dan harapannya.

Salah satu pedagang, Rahmania menuturkan, dirinya sangat mendukung NH-Aziz agar dapat terpilih dalam Pilgub Sulsel. Ia begitu mengharapkan program pelayanan kesehatan berbasis KTP yang hanya ditawarkan oleh pasangan nasionalis-religius ini.

“Kita ini kasihan, suka sakit-sakitan tapi tidak bisa berobat ke rumah sakit karena kekurangan dana. Kartu BPJS juga tidak punya,” ujarnya.

Rahmania pun menilai, sosok NH-Aziz sebagai pemimpin idaman. Pasalnya, keduanya memiliki visi yang begitu menyentuh hingga ke sisi terdalam kebutuhan masyarakat

“Dari programnya sudah jelas kelihatan kalau NH-Aziz ini betul-betul mengerti kondisi rakyatnya. Memang selama ini, program itulah yang sangat diharapkan terwujud,” jelasnya.

Selain pelayanan kesehatan gratis berbasis KTP, NH-Aziz juga menawarkan sederet program pro rakyat lainnya. Pasangan ini bahkan menyiapkan Kartu Sulsel Baru. Kartu tersebut dapat dimanfaatkan warga, di antaranya agar dapat menerima perlengkapan sekolah gratis, bantuan modal tanpa bunga dan agunan, bantuan bibit dan benih unggul, bantuan bedah rumah dan perumahan murah, serta bantuan dana tunai bagi lansia dan ibu hamil.

Selain Kartu Sulsel Baru, NH-Aziz juga menggagas Kartu Anak Sehat, Kartu Anak Pintar, dan Kartu Mahasiswa Cerdas. Kartu-kartu ini akan memfasilitasi warga dapat menerima dana tunai untuk pemenuhan kesehatan dan biaya pendidikan anak. (*)