Dimana, kata dia, selama ini pada ajang kontestasi Pilgub maupun Pilbup kediamannya selalu menjadi sekretariat sejumlah komunitas. Seperti pada Pilgub Sulsel baik itu Sayang satu maupun Sayang dua yang selalu diberkahi kemenangan.

“Sayang 1 sekretariat pemenangan Syahrul Yasin Limpo adalah disini juga dan menang. Sekretariat sayang dua juga alhamdulillah disini kembali menang. Begitu pula dua kali pemilihan bupati yang sekretariatnya disini selalu menang,” kata Andi Calo yang punya hubungan dekat dengan Andi Darussalam.

Sehingga ia berharap hal itu menjadi salah satu tanda bahwa kemenangan akan kembali menyertai pasangan Ichsan Yasin Limpo dan Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) pada Pilgub tahun ini. “Alhamdulillah terulang lagi saat ini InsyaAllah kita akan menang,” terangnya

Andi Calo menegaskan, kembalinya ia mendukung Ichsan Yasin Limpo pada Pilgub tahun ini bukan tanpa alasan. Ia menilai, pasangan yang dikenal komitmen, tegas dan merakyat ini punya pengalaman yang sangat baik dalam pemerintahan. Berbeda dengan pasangan lain yang belum jelas kerja-kerjanya untuk masyarakat.

“Kenapa saya memilih kembali karena untuk menang punya hitungan. Jadi kita jangan menghayal di pilgub tapi harus ada hitungan. Pak IYL dan Pak Cakka dua periode bupati jadi hitungannya harus tepat jadi insyaAllah menang,” tandasnya. (*)