Makassar, Matasulsel – Dukungan partai pengusung pasangan Munafri Arifuddin-Andi Rachmatika Dewi benar-benar total.

Hal itu dibuktikan dengan kekompakan para elit parpol yang secara massif turun ke lorong-lorong guna mensosialisasikan duet yang dikenal peduli dan merakyat tersebut.

Mereka adalah Bendahara Golkar, Rahman Pina, Ketua Bapilu Golkar Makassar, Samsuddin Kadir, Arifin Daeng Kulle (PKPI), Supratman (NasDem), M Said (PBB) serta sejumlah legislator lainnya dari DPRD Makassar.

“Ini sudah menjadi tanggung jawab kita bersama di partai koalisi untuk memenangkan Appi-Cicu di Pilkada Makassar tahun ini,” kata Rahman Pina saat mendampingi Appi sosialisasi di Kelurahan Panambungan, Kecamatan Mariso, Sabtu (3/2/2018) tadi malam.

Menurut RP, keterlibatan koalisi parpol tentu akan menjadi kekuatan besar bagi Appi-Cicu dalam merumuskan kerja-kerja pemenangan di lapangan.

“Makanya, tidak ada alasan, semua kekuatan mesin partai pengusung sudah harus digerakkan demi merealisasikan target yang ingin dicapai yakni kemenangan di Pilwalkot,” ujarnya dihadapan Munafri Arifuddin.

Kehadiran Rahman Pina beserta legislator DPRD Makassar ikut mendampingi menantu Founder Bosowa Group itu di Mariso untuk peresmian posko pemenangannya bernama ‘Balla’ Aspirasi’.

Sekaligus juga memperkenalkan beberapa program yang bakal dicanangkan Appi-Cicu jika diamanahkan memimpin Kota Makassar lima tahun kedepan.

Adapun program yang disosialisasikan diantaranya program Rp50 juta tiap tahun bagi ORT/ORW serta program ‘Warung Rakyat’.

“Program Rp50 juta tiap tahun bagi ORT/ORW ini sangatlah realistis dan karena dengan adanya program ini kesenjangan serta pemerataan pembangunan di daerah di Makassar bisa teratasi. Terpenting ini juga bisa membantu meningkatkan tarap kesejahteraan masyarakat kecil dengan program ‘Warung Rakyat’, ” ulas RP yang menjabat sebagai Ketua Komisi C DPRD Makassar.

Sementara itu, Koordinator Balla Aspirasi, Alita Karen memuji program-program Appi-Cicu yang betul-betul prorakyat.

“Program yang dicanangkan Pak Appi dan Bu Cicu sangat rasional. Ini tentu akan membantu masyarakat khususnya para pelaku home industri. Kepedulian Pak Appi terhadap warga kecil tidak lagi diragukan,” kata Alita disambut sorakan ratusan warga Mariso Appi-Cicu Walikota dan Wakil Walikotaku.

Dia menjelaskan, keberadaan Balla Aspirasi ini akan menjadi tempat meramu strategi dalam memenangkan pasangan Pengusaha-Politisi ini.

“Makassar butuh pemimpin seperti Pak Appi dan Bu Cicu yang lebih mengutamakan kepentingan masyarakat kecil ketimbang pribadinya. Kepeduliannya terhadap masyarakat selama ini tidak perlu lagi diragukan,” pungkasnya.

Usai meresmikan posko pemenangan, Appi bersama anggota DPRD Kota Makassar langsung menyusuri lorong dan menyapa warga serta menyambangi rumah sejumlah tokoh masyarakat di Kelurahan Lette.

“Hampir seluruh warga disini bertekad untuk memenangkan Appi- Cicu karena kami ingin perubahan di Makassar,”tegas Hajjah Jumasiah salah satu tokoh masyarakat setempat. (*)