Fauzi Nurdin Antar Dilan Daftar ke KPU, Ustad Agung Wirawan Pimpin Doa
“Yang tidak kalah penting dan utama adalah ketua dan sekretaris parpol pengusung yakni PDIP, Hanura dan PKB akan ikut mengantar Dilan ke KPU,” ucap Hidayat yang merupakan anggota DPRD Kota Makassar dari Fraksi PDIP.
Rombongan Dilan sendiri akan berangkat ke KPU Kota Makassar selepas Salat Jumat. Toh, pendaftaran pasangan yang juga populer disapa Di-Pade baru diagendakan untuk diterima pukul 14.00 WITA. Hidayat menyebut Dilan dan tokoh yang mengantar akan berkumpul di Masjid Terapung Makassar atau Masjid Amirul Mukminin.
“Titik kumpul di Masjid Terapung Makassar, kumpulnya pukul 11.30 Wita dan akan Salat Jumat dulu. Nanti selepas menunaikan ibadah baru berangkat ke KPU,” ucap putra anggota DPR RI Samsu Niang ini.
Kata Hidayat, rombongan Dilan akan bertolak ke KPU menggunakan dua bus. Juga akan ada mobil pengantar. Meski begitu, dipastikannya Dilan dan rombongan akan menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19. (**)