TAKALAR, MATA SULSEL – Tokoh profesional dan pemerhati Takalar yang didampingi oleh komunitas #SahabatTAKALAR, bertemu dengan warga yang ada di Galesong Selatan, Kabupaten Takalar, Jumat (10/12/2021).

Tepatnya, di Dusun Terang-Terang Desa Popo, Kecamatan Galesong Selatan, Kabupaten Takalar. Dirumah kediaman tokoh masyarakat H. Tata, yang dihadiri oleh puluhan warga yang ada di Desa tersebut.

“Pulang kampung ka ini Daeng, untuk membangun Takalar lebih baik, dan kedatangan kami ingin menangkap apa yang menjadi harapan masyarakat kedepannya”, terangnya.

Saat ini, “Saya terus melakukan berbagai macam kegiatan yang memiliki konstribusi positif ke masyarakat baik fisik maupun non fisik. Gerakan kepedulian dalam berbagai bidang pun terus galakkan sebagai langkah kami dalam membangun Takalar. Dan semangatnya mengabdikan diri di Takalar, karena Sang ibu sebelum meninggal dunia, memintanya untuk mengabdi membangun kampung halamannya di Takalar.