Makassar, Matasulsel – Forum Komunikasi Putra Putri TNI/Polri (FKPPI) Kota Makassar kini semakin solid ke pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) dua pekan jelang pencoblosan.

Ratusan pengurus dan kader ‘anak kolong’, sebutan untuk kader FKPPI, secara khusus memantapkan persiapan jelang pencoblosan dengan melakukan rapat koordinasi bersama IYL di Hotel Dalton, Makassar, Selasa (12/6/2018).

Dalam rapat koordinasi yang digelar secara tertutup, Ichsan Yasin Limpo hadir kapasitasnya sebagai Ketua Dewan Penasehat FKPPI Sulsel.

Di depan ratusan kader FKPPI, Ichsan yang selama 17 tahun menjabat Ketua FKPPI Sulsel, mengimbau agar di momentum pilgub, kader FKPPI harus berperan dalam mewaspadai berbagai potensi kecurangan.

Menurutnya, enam lembaga survei yang mengunggulkannya di Pilgub Sulsel, tak lantas membuat kita jumawa, apalagi sampai terlena. Pasalnya, indikasi pihak tertentu menghalalkan segala cara mulai nampak.

“Saya harap, kader FKPPI mengawal Pilgub Sulsel yang jauh dari prilaku kecurangan. Kita harus bersama mengawasi dan mengintai, serta melaporkan siapapun yang mau melakukan kecurangan,” imbau Ichsan Yasin Limpo.

Dalam kesempatan tersebut, kader FKPPI juga menunjukkan sikap dukungannya yang kompak Salam 4 jari bersama Ichsan Yasin Limpo usai mendapat pengarahan.

Sekadar diketahui, FKPPI Makassar dikendalikan oleh Irman Yasin Limpo. Hanya saja, Irman yang tak lain kepala dinas pendidikan Sulsel, memilih tidak hadir, karena tercatat sebagai ASN. Irman harus tetap menjaga netralitasnya sebagai ASN.

Selama kegiatan berlangsung, yel-yel “Punggawa Gubernur” menggema dalam ruangan. Di tambah lagi, pengurus FKPPI di masing-masing kecamatan juga menggilir IYL untuk berfoto bersama. (*)