Gandeng Dinkes dan TNI, TP PKK Jeneponto Gelar Vaksinasi Massal
JENEPONTO, MATA SULSEL – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jeneponto Hj. Hamsiah Iksan bersama Wakil Ketua TP PKK Hj. Salmawati Paris memantau langsung kegiatan vaksinasi Covid-19, Kamis (12/8/2021).
Vaksinasi Covid-19 yang dilakukan pengurus PKK Kabupaten Jeneponto ini, berlangsung di halaman kantor Bupati sejak pukul 08.30 wita.
Nampak enam tenda besar terpampang dihalaman kantor Bupati Jeneponto masing-masing dari TNI, BPBD dan beberapa puskesmas.
Ketua Tim Penggerak PKK Jeneponto Hj. Hamsiah Iksan disela-sela kegiatan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dinas Kesehatan yang telah menfasilitasi melalui UPTD Puskesmas Binamu dan Puskesmas Togo-Togo, sehingga pengurus PKK Kabupaten dapat melaksanakan Vaksinasi hari ini.
Selain mengajak Puskesmas Binamu dan Togo-Togo, PKK melalui Dinas Kesehatan turut menggandeng TNI sebagai tim vaksinator.
“Terimakasih tim vaksinator yang telah bekerja keras dan melayani masyarakat dengan baik,”ujar Hamsiah.
Lebih lanjut ketua TP PKK Hj. Hamsiah Iksan berharap agar kegiatan vaksinasi disemua lapisan masyarakat dikampanyekan secara bijak dan massif.
“Saya mengharapkan, PKK yang berada di Kecamatan, Desa/Kelurahan dan dasa wisma juga dapat mengkampanyekan giat vaksinasi aman dan halal untuk mencegah dan memutus mata rantai Covid 19,” pungkasnya.
Puluhan peserta vaksinasi yang berasal dari pengurus PKK dan masyarakat umum berdatangan sejak dibuka pada pagi pukul 08.30 wita
Turut hadir Camat Rumbia, Camat Tarowang dan beberapa Kabag. (**)