Giliran Pemangku Adat Pua Macoa Kedatuan Luwu ke IYL-Cakka
Sekira satu jam, Pua Macoa dan pemangku adat lainnya berbincang penuh keakraban sebelum Ichsan meminta pamit untuk bertolak ke Makassar.
Seperti biasa, IYL yang dikenal sebagai “Mister Komitmen” memilih tidak memberikan sambutan, karena sudah melewati Magrib. Ia konsisten untuk patuh terhadap imbauan penyelenggara.
Sekadar diketahui, dukungan dari Kedatuan tak hanya datang dari Bawalipu. Sehari sebelumnya, Ichsan juga menerima mandat dukungan dari pemangku adat Maddika Bua di Luwu.
Sama dengan Bawalipu, Kedatuan Maddika Bua juga memutuskan ke IYL-Cakka melalui hasil musyawarah.
Mereka percaya, pasangan ini bisa memperjuangkan kesejahteraan rakyat.
Selain itu, IYL juga mendapat dukungan dari pemangku adat Nuha dan 12 anak suku se Luwu Timur di kediaman Opu Andi Baso di Matona, Jumat (27/4/2018) pagi. (*)