Gubernur Sulsel Siap Kembangkan Digitalisasi Pertanian di Takalar, Ini Penjelasannya
Takalar, Matasulsel – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah siap menerapkan digitalisasi pertanian untuk pengembangan jagung di Takalar.
Nurdin menyampaikan rencana besarnya itu usai mengunjungi undangan dari Pemerintah Australia. Di negeri Kanguru itu mantan Bupati Bantaeng itu mempelajari manajemen air dengan sistem digital.
“Model pengelolaan air di Australia selanjutnya akan dugunakan untuk pengembangan dan modernisasi pertanian di Sulsel,” kata Nurdin, Jumat (12/09/2019).
Ia mengatakan, di Australua mengunjungi perusahaan yang memproduksi pipa dan komponen pengairan yang mendukung sistem mekanisasi pertanian dengan sistem digitalisasi, Netafim. Pipa produksi Netafim ini menggunakan GPS, sehingga dapat diketahui dengan segera jika terjadi kebocoran.
“Saat ini kita belum sepenuhnya mengelola air dengan baik, nantinya sistem pipanisasi ini akan kita terapkan pada program pengembangan jagung pada lahan 200 hektar di Takalar,” terang Nurdin Abdullah.