Gubernur Sulsel Terima Anugerah Gatra 2019

Gubernur Nurdin Abdullah menekankan pentingnya melakukan sinergitas dan kolaborasi antara pemerinta pusat, provinsi, hingga pemerintah kabupaten.
“Kalau kita melakukan sinergi, bisa ringan pekerjaan dan bisa cepat pekerjaan kebutuhan infrastruktur untuk dinikmati bersama,”jelas Nurdin dalam keterangannya di Makassar, Senin.
Penerima Bung Hatta Award ini mengatakan, progres pembangunan nasional yakni bendungan, jalur kereta api dan jalan nasional di Sulsel saat ini tengah dalam proses.
“Khusus untuk jalur kereta api Makassar-Parepare diharapkan rampung pada 2021, sehingga konektivitas kedua daerah bisa terbuka,” sebutnya.
Sulawesi Selatan di bawah kepemimpinan Gubernur Nurdin Abdullah, menerima Anugerah Gatra 2019 untuk kategori Infrastruktur sebagai daerah paling masif membangun dengan Skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).
Penyerahan penghargaan diberikan langsung oleh Direktur Utama Majalah Gatra, Hendri Firzani.