Makassar, Matasulsel – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), HM Nurdin Abdullah melakukan kegiatan touring jetski untuk  mendengar keluhan masyarakat kepulauan, di Pulau Camba-Cambang, Pangkep, Sabtu (28/12/2019).

“Kita touring jetski sampai di Kabupaten Pinrang. Selain kami melakukan silaturahmi dengan masyarakat di pulau-pulau, ini juga untuk menguji nyali dan sekaligus membuktikan bahwa kita masih kuat untuk memimpin Sulawesi Selatan,” ungkap Nurdin dalam sambutannya.

Mantan Bupati Bantaeng dua periode itu mengaku sangat senang bisa bersilaturahmi dengan masyarakat di pulau-pulau, termasuk Pulau Camba-Cambang ini untuk mendengarkan masukan dari masyarakat.

“Kegiatan ini untuk sambung silaturahmi. Kami juga mau mendengarkan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat di pulau-pulau,” lanjutnya.

Setelah Pangkep, rombongan jetski juga akan melakukan bakti sosial dengan menyerahkan sejumlah bingkisan kepada masyarakat pantai Ujung Batu, Kabupaten Barru.

Selanjutnya, rombongan dijamu makan siang di Pantai Luwita Supa, Kabupaten Pinrang. Dari Pinrang, rombongan jetski berhenti di Kota Parepare untuk meninjau langsung rumah sakit Habibie-Ainun.

Touring bertajuk Bakti Sosial Peduli Masyarakat Pesisir itu, juga diikuti Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi, Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Mas Guntur Laupe, Pj Walikota Makassar, Iqbal Suhaeb, dan Walikota Parepare, HM Taufan Pawe. Touring ini juga diikuti komunitas Jet Ski, serta dikawal oleh Direktorat Polisi Air Laut Polda Sulsel.

“Total peserta sekitar 20 orang,” ucap Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Parepare Amarun Agung Hamka.

Tim Redaksi

Terkait

JENEPONTO – Menjelang pelaksanaan hari pemungutan suara Pilkada 2024, Polres Jeneponto melaksanakan pengawalan ketat terhadap pendistribusian
JAKARTA — Istiqlal Global Fund (IGF) membangun kerjasama strategis dengan PT. Poci Mandiri Kreasi di area Kuliner IGF, Masjid Istiqlal, Senin
JENEPONTO – Kapolres Jeneponto, AKBP Widi Setiawan, melakukan kunjungan ke rumah salah satu guru kehormatan di Kabupaten Jeneponto pada Senin, 25
Oleh : Haerullah Lodji (Host Pabicara). Hari ini, kami mengingatkan Anda akan peran tak ternilai para guru—pilar pembentuk generasi penerus
Dari Muridmu yang Merindu Kepada Guruku yang terkasih, Di tempat penuh ilmu dan cinta kasih, Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Hari ini,
Oleh : Haerullah Lodji (Host Pabicara) JAKARTA – Setelah melewati hiruk-pikuk kampanye, di mana para pasangan calon berlomba-lomba menyampaikan