Luwu Utara, Matasulsel – Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Desa Banyuwangi Kecamatan Sukamaju Selatan (Sultan), Nur Adi, Senin (21/1), di Kantor Camat Sultan, sekaligus syukuran peresmian Kantor Camat Sultan.

Yang menarik dari kegiatan ini adalah kehadiran Bupati Indah Putri Indriani dalam acara Sertijab Kades Banyuwangi. Ini Sertijab pertama yang dihadiri Bupati di 2019. Menariknya lagi, hampir seluruh Kepala Perangkat Daerah hadir memenuhi undangan Sertijab.

Indah dalam sambutannya meminta kepada seluruh Kepala Desa di wilayah Kecamatan Sultan untuk senantiasa meningkatkan kualitas pelayanan publik. “Intinya bagaimana kita memberikan pelayanan yang semakin baik kepada masyarakat,” ucap Indah.

Apalagi, kata Indah, paradigma pemerintahan sekarang ini sudah berubah, dari dilayani menjadi melayani. “Lakukanlah yang terbaik dengan memenuhi kebutuhan masyarakat. Inilah hakikat dan ikhtiar dari sebuah pemerintahan yang kita pimpin,” jelasnya.

Tim Redaksi

Terkait

JENEPONTO, MATASULSEL – Sabtu, 19 April 2025, menjadi hari yang istimewa bagi banyak keluarga di Jeneponto. Bertempat di Resto Dzafayda Titik
MAKASSAR, MATASULSEL – Warga Jeneponto yang tinggal di Makassar dan sekitarnya diundang untuk menghadiri acara halalbihalal yang diselenggarakan
JENEPONTO, MATASULSEL – Beredar pemberitaan di media sosial yang menyebutkan adanya dugaan penangkapan dan pelepasan seorang pelaku pengguna
JENEPONTO, MATASULSEL — Dalam suasana penuh semangat dan kehangatan, acara offroad yang bertema Explore Butta Turatea resmi dibuka di lapangan
JENEPONTO, MATASULSEL – Ikatan Off-road Indonesia (IOF) Pengurus Cabang (Pengcab) Jeneponto menggelar event bertajuk Xplore Butta Turatea 28-30
MAKASSAR, MATASULSEL – Kegiatan Dialog Interaktif Gizi dan Pencegahan Stunting bersama media di Provinsi Sulawesi Selatan yang berlangsung di